Home / Seputar Banyuwangi / Idul Adha 1444 H, PAC LDII Yosomulyo Sembelih 12 Hewan Kurban

Idul Adha 1444 H, PAC LDII Yosomulyo Sembelih 12 Hewan Kurban

Yosomulyo – Warga dan Pengurus Pimpinan Anak Cabang Lembaga Dakwah Islam Indonesia (PAC LDII) Yosomulyo Kecamatan Gambiran Kabupaten Banyuwangi melaksanakan perayaan Hari Raya Idul Adha 1444 H pada hari Kamis 29 Juni 2023. Sesuai dengan ketentuan dari Kementerian Agama Republik Indonesia.

Bertindak sebagai Imam dan Khotib, H. Munir, diikuti jama’ah warga dan simpatisan LDII berlangsung di halaman keluarga KH. Khoiri Dusun Sidotentrem.

Dalam sambutannya H. Munir menyampaikan syukur pada Idul Adha 1444 H warga LDII Yosomulyo bisa  menyembelih 12 Hewan Kurban dan selanjutnya ia menyampaikan pesan Ketua Umun DPD LDII KH Chriswanto Santoso.

Isi pesannya, KH Chriswanto mengatakan berkurban memiliki nilai ibadah yang tinggi, baik bagi individu maupun kemasyarakatan. Kurban memiliki multiplayer effect atau efek pengganda yang signifikan.

“Secara pribadi, kurban merupakan wujud ketakwaan hamba kepada Allah. Tak ada amalan yang paling disukai Allah pada Idul Adha, selain menyembelih hewan kurban,” katanya.

“Ketika seseorang itu berkurban, ada ibadah sosial yang dirasakan umat manusia sehingga memenuhi kriteria khoirunnas anfauhum linnas. Hal ini menjadi motivasi khusus karena ibadah kurban bukan hanya sekedar melakukan penyembelihan saja,” urainya.

Menurutnya, pembagian daging kurban menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk orang lain. Karena itu, pahala kurban akan lebih besar. Sekaligus bisa menjadi jariyah.  “Berbagi dapat membangun hubungan yang positif, karena bisa memberi tanpa pamrih dan bisa menerima dengan ikhlas. Dengan itu akan terbangun kekuatan sosial yang luar biasa,” ungkapnya.

Nilai positif yang terkandung dalam berkurban menjadi motivasi warga LDII. Mereka melihat, berkurban merupakan perintah langsung Allah dan Rasul, sekaligus memperkuat modal sosial untuk meraih manfaat yang lebih besar.

Pada perayaan Hari Raya Idul Adha 1444 H ini, Ketua PAC LDII Yosomulyo, Suwandi menyebutkan LDII Yosomulyo telah menyembelih 12 hewan kurban, 3 ekor sapi dan 9 ekor kambing.

“Alhamdulillah ini bagi kami cukup menggembirakan, menunjukkan kesemangatan dan gairah melaksanakan ibadah kurban masih sangat tinggi. Di setiap pengajian, para ulama dan juru dakwah selalu mengingatkan sejarah kurban, pahala, dan manfaatnya. Soal ibadah kurban yang merupakan perintah Allah dalam Surat Al-Kautsar,” katanya

Untuk diketahui, LDII secara intensif senantiasa membimbing cabirawit dan Generasi Muda LDII untuk berkurban. Hasilnya, rata-rata di setiap tahunnya mereka bisa berkurban masing-masing kelas di TPQ Al Mubarok 2 ekor kambing.

About LDII BANYUWANGI

Check Also

Optimalkan Ibadah Sosial di Akhir Ramadhan 1445 H, Wanita LDII Banyuwangi Terjun Bagikan Takjil UMKM

BANYUWANGI | Dengan semangat kebersamaan, di penghujung Ramadhan 1445 Hijriah, Jajaran Pengurus Wanita LDII Banyuwangi …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *